Rabu, 27 Februari 2013

Cara Membuat Nugget Salmon Kaya Omega 3

Cara Membuat Nugget Salmon Kaya Omega 3 tak terlepas dari bahan yang baku yang digunakan. Saat ini sudah banyak sekali ikan salmon yang diperjual belikan di pasar utamanya di supermarket di kota-kota. Umumnya, mereka menjualnya dengan menaruh di atas es agar tetap fresh, tapi hal tersebut tidak menjamin kesagarannya. Pintar-pintarnya anda dalam memilah mana ikan salom yang masih baru dan mana yang sudah lama. Nah, Cara Membuat Nugget Salmon Kaya Omega 3 ini kita membahas bahan dan proses pembuatannya secara detail agar anda mudah mempraktekkannya.

Bahan Resep dalam Cara Membuat Nugget Salmon Kaya Omega 3
Cara Membuat Nugget Salmon Kaya Omega 3
Nugget Salmon Kaya Omega 3
  • 200 gram Ikan salmon segar yang telah bersih dari tulang
  • 2 lbr roti tawar yang masih baru
  • 100 gr daging ayam
  • 2 batang wortel diparut
  • 100 ml air bersih
  • 2 btr telur ayam dikocok
  • 1/2 buah bawang bombai dipotong kasar 
  • merica bubuk secukupnya
  • garam sesuai selera

Langkah dan Proses Cara Membuat Nugget Salmon Kaya Omega 3
  1. Rendam roti tawar dalam air atau susu tawar lalu angkat dan peras. Sisihkan.
  2. Kukus daging ikan salmon dengan dilapisi saringan dan penadah agar minyak salmon bisa menetes ke bawah
  3. Blender  daging ayam bersama ikan salmon, kemudian campur dengan semua bahan yang disebutkan di atas, seperti roti tawar, telur, garam, bawang bombay dan merica 
  4. Kukus adonan sampai matang selama kurang lebih 30 menit. Kemudian keluarkan adonan nugget dan potong sesuai keinginan
  5. Celupkan nugget dalam telur yang telah dikocok kemudian balut dengan tepung roti hingga menutup semua permukaannya
  6. Goreng di atas api kecil agar tepung rotinya tidak mudah gosong. Bolak balik hingga berwarna keemasan dan tiriskan.
  7. Hidangkan saat nugget masih hangat besama saus tomat.

Demikian Cara Membuat Nugget Salmon Kaya Omega 3 yang bergizi. Jenis nugget ini umumnya hanya cocok untuk komsumsi sendiri karena berhubung bahan ikan salmon mahal dan jarang dijual. Dan kalaupun dijual tentunya harganya mahal dan tak terjangkau.

Baca juga cara membuat lainnya :
  1. Cara Membuat Chicken Nugget
  2. Cara Membuat Nugget Sayuran
  3. Cara Membuat Nugget Fiesta / Champ
  4. Cara Membuat Nugget Ikan
  5. Cara Membuat Nugget Salmon
  6. Cara Membuat Nugget Udang
  7. Cara Membuat Nugget Tahu
  8. Aneka Cara Membuat Nugget dan Sejarahnya
  9. Cara Membuat Bakso
  10. Cara Membuat Pizza

1 komentar:

  1. Cukup bermanfaat . Banyak cara agar omega 3 bisa dikonsumsi dengan baik dan rutin

    BalasHapus